Satgas INDO FPC Melaksanakan Guard Of Honour
Guard of Honour (GoH adalah kegiatan protokoler UNIFIL untuk
penyambutan tamu kehormatan dari kontingen negara yang tergabung dalam
misi perdamaian di Libanon maupun dari pihak PBB sendiri yang berasal dari HQ
di New York atau bila kita menyebutnya jajar kehormatan. Satgas Indo FPC
XXVI E-2 kembali mendapatkan kepercayaan untuk pelaksanaan GoH menyambut
tamu kehormatan UNIFIL yaitu Kepala Staf
Angkatan Darat Malaysia Jendral Zulkifeli Muh Zain bertempat di gedung Head of Mission ( HoM ), Naqoura, Selasa (6/8).
Pasimin Satgas
Indo FPC, Kapten Inf Yanuar mengirimkan 3 orang personil dibawah
pimpinan Sertu Setiaji beserta Praka Fahril dengan Praka Wahyono untuk
bergabung dengan kontingen Srilangka, Ghana, Tanzania serta Malaysia.
Ketiga personil tersebut sebelumnya telah dilatih dengan materi PBB
(Peraturan Baris Berbaris ) dalam bahasa Inggris dengan tujuan personel tidak
melakukan kesalahan dalam pelaksanaan nantinya.
Setibanya Jenderal berbintang 4
Malaysia ini di gedung HoM langsung diterima oleh protokoler Force Commander (FC) Mayor
Park kemudian beliau menerima penghormatan
dari pasukan Guard of Honour. Kepala Staf Angkatan Darat Malaysia langsung bertemu Force Commander Mayjend Paolo Serra beserta staf kurang lebih 1 jam. Kegiatan ini berjalan dengan lancar serta
mendapatkan apresiasi ucapan terimakasih yang disampaikan melalui protokol FC
Diakhir kegiatan seluruh personil yang terlibat melaksanakan foto
Suasana Ramadhan dan Menjelang Lebaran Pasukan Garuda di Lebanon
Mungkin tidak banyak diantara pembaca yang mengetahui kegiatan Pasukan Perdamaian Indonesia yang bertugas di Lebanon di bawah bendera PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) atau biasa di sebut Pasukan Garuda khusunya pada saat bulan puasa dan menjelang Lebaran. Bulan puasa atau bulan Ramadan merupakan bulan penuh hikmah bagi seluruh umat Islam dimanapun berada dan bertugas. Demikian pula dengan prajurit pasukan Garuda yang saat ini sedang bertugas yang tergabung dalam UNIFIL (United Nations Interim Force in Lebanon) dengan jumlah kurang lebih 1.200 personil.
Untuk lebih jelasnya kami akan uraikan beberapa Satgas (satuan Penugasan) yang ada saat ini yaitu : Satgas Force Headquarter Support Unit (FHQSU) dipimpin Kolonel Inf Karmin Suharna, S.IP, MA sekaligus menjabat Komandan Kontingen Garuda Indonesia, Satgas Batalyon Mekanis dipimpin Letkol Inf Lucky Avianto, Satgas Military Police Unit (MPU) dipimpin Letkol Cpm Subiyakto, Satgas Force Protection Company (FPC) dipimpin Letkol Inf Yuri Eliyas Mamahi, Satgas CIMIC TNI dipimpin Mayor Inf Nasrul, Satgas Military Community Outreach Unit (MCOU) dipimpin Letkol Inf Mohammad Ilyas dan Satgas Level 2 Hospital dipimpin Letkol Kes dr. Paulus Supriyono. Setiap Satgas memiliki tugas yang khusus dan penting bagi pemeliharaan perdamaian di wilayah Lebanon saat ini dan satu dengan lain saling berkaitan.
bersama di tugu Cenotaph.
bersama di tugu Cenotaph.
Suasana Ramadhan dan Menjelang Lebaran Pasukan Garuda di Lebanon
Mungkin tidak banyak diantara pembaca yang mengetahui kegiatan Pasukan Perdamaian Indonesia yang bertugas di Lebanon di bawah bendera PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) atau biasa di sebut Pasukan Garuda khusunya pada saat bulan puasa dan menjelang Lebaran. Bulan puasa atau bulan Ramadan merupakan bulan penuh hikmah bagi seluruh umat Islam dimanapun berada dan bertugas. Demikian pula dengan prajurit pasukan Garuda yang saat ini sedang bertugas yang tergabung dalam UNIFIL (United Nations Interim Force in Lebanon) dengan jumlah kurang lebih 1.200 personil.
Untuk lebih jelasnya kami akan uraikan beberapa Satgas (satuan Penugasan) yang ada saat ini yaitu : Satgas Force Headquarter Support Unit (FHQSU) dipimpin Kolonel Inf Karmin Suharna, S.IP, MA sekaligus menjabat Komandan Kontingen Garuda Indonesia, Satgas Batalyon Mekanis dipimpin Letkol Inf Lucky Avianto, Satgas Military Police Unit (MPU) dipimpin Letkol Cpm Subiyakto, Satgas Force Protection Company (FPC) dipimpin Letkol Inf Yuri Eliyas Mamahi, Satgas CIMIC TNI dipimpin Mayor Inf Nasrul, Satgas Military Community Outreach Unit (MCOU) dipimpin Letkol Inf Mohammad Ilyas dan Satgas Level 2 Hospital dipimpin Letkol Kes dr. Paulus Supriyono. Setiap Satgas memiliki tugas yang khusus dan penting bagi pemeliharaan perdamaian di wilayah Lebanon saat ini dan satu dengan lain saling berkaitan.
Saat ini bulan
Ramadhan yang jatuh pada bulan Juli 2013 bertepatan dengan musim panas (Summer) dimana waktu siang hari lebih
panjang dari biasanya, sehingga imsak jatuh pada jam 04.00 AM menjelang
Shubuh dan terbenam pada jam 20.00 PM malam hari, total selama 16 jam matahari bersinar dalam
sehari di wilayah Lebanon yang di kenal dengan 4 (empat) musim. Demikian pula dengan dengan pelaksanaan
ibadah puasa yang selama ini kami laksanakan selama kurang lebih 16 jam setiap
hari. Alhamdulillah semoga ibadah puasa kami senantiasa
mendapat berkah dan ridho dari Allah SWT Aamiin Ya Rabbal Aalamiin. Pelaksanaan
ibadah puasa sama sekali tidak mengurangi intensitas kami dalam melaksanaan
tugas sehari-hari di Lebanon baik tugas Jaga, Patroli Rutin dan kegiatan
lapangan atau kantor lainnya.
Pada saat berbuka kami berkumpul bersama rekan-rekan Prajurit menikmati hidangan perpaduan
antara khas Lebanon dan Indonesia yang kami masak sendiri secara bersama-sama, bagi anggota yang sedang melaksanakan
tugas buka puasa menyesuaikan dengan lokasi dan tugas yang dilakukan. Pada umumnya pelaksanaan tugas bersifat
24 jam sehari dengan system "shift" atau pergantian terutama kegiatan Jaga dan
Patroli rutin.
Bagi pasukan Kontingen Garuda "TUGAS" merupakan
hal
yang paling utama dan tidak dapat ditawar-tawar lagi serta selalu
menjadi prioritas
kami dengan penuh keyakinan dan niat ikhlas bahwa semua tugas selama
ramadhan juga adalah Ibadah yang kami
yakini mendapat pahala berlimpah. Meskipun demikian bagi yang tidak
berdinas pada malam hari semua yang beragama muslim melaksanakan
ibadah sholat Taraweh bersama dan tadarus Al-Qur'an
di dalam tenda besar yang kami "sulap" menjadi Masjid/Musholla.yang ada
di
masing beberapa Satgas (Polisi Militer, Indo Batt dan Force Protection Company).
Dalam suasana bulan puasa juga Kontingen Garuda berinteraksi
sosial dengan masyarakat Lebanon yang tidak mampu dan membutuhkan bantuan dengan memberikan donasi
yang didapat dari hasil pengumpulan secara sukarela komunitas Muslim
melalui kencleng masjid sebagai wujud keperdulian sosial Kontingen Garuda kepada
masyarakat Lebanon yang tidak mampu .
Sekilas kondisi
saat ini di wilayah Lebanon khususnya dan Timur Tengah pada umumnya relatif
memanas, krisis berkepanjangan di Syria/Suriah yang merupakan tetangga terdekat
Lebanon membawa pengaruh langsung terhadap situasi keamanan di dalam negeri Lebanon.
Demikian pula dengan krisis di Mesir
dan perbatasan Israel-Lebanon yang senantiasa di warnai konflik sepanjang masa.
Hal terbaru saat ini yang menjadi isu terhangat adalah pernyataan dari
Negara-negara Eropa yang menyatakan Hizbullah sebagai organisasi teroris
membawa dampak langsung bagi pasukan Unifil yang saat ini bertugas, mengingat
bahwa Hizbullah merupakan Organisasi Islam terkuat di Lebanon yang terlibat
langsung dalam perang Lebanon-Israel tahun 2006 lalu dan sebagian besar pasukan
perdamaian yang bertugas di UNIFIL Lebanon adalah Negara-negara dari Eropa seperi Prancis, Italia, Spanyol,
Irlandia, Austria, Finlandia dan Jerman. Meskipun situasi masih aman namun hal
tersebut menyebabkan situasi perdamaian
dan keamanan di wilayah Lebanon menjadi rawan dan sulit di prediksi serta dapat berubah
setiap saat. Oleh karena itu kami memanjatkan doa kepada yang maha kuasa agar
senantiasa mendapat lindungannya serta selalu waspada dan tidak lengah dalam setiap
pelaksanaan tugas apapun.
Bagi saudara-saudara kami yang saat
ini berada di dalam negeri mungkin saat-saat menjelang lebaran adalah saat yang
paling membahagiakan dan ditunggu-tunggu, saat akan berkumpul dengan sanak
saudara dan handai tolan sambil menikmati hidangan lebaran khas Indonesia
seperti ketupat Lebaran, Rendang, Sate dan kue-kue khas lainnya, yang tentunya akan dapat meneteskan air liur
bagi siapa saja yang membayangkan terutama juga kami yang saat ini berada + 10.000 mile dari Indonesia. Suasana
hiruk-pikuk persiapan mudik ke kampung-kampung di seluruh tanah air sangat terasa
dari pemberitaan melalui internet yang kami dapatkan,di kantor /Head Quarter, sehingga melalui
browsing beberapa situs media On line di tanah air tampak terlihat
kepadatan di Stasiun-stasiun kereta api, Bandara dan Pelabuhan Kapal laut. Bagi kami yang saat ini sedang bertugas
di Lebanon yang dapat kami lakukan adalah tetap melaksanakan tugas dan berkumpul
bersama teman-teman
prajurit yang tergabung dalam pelaksanaan tugas Perdamaian di wilayah Lebanon, demi
membawa nama harum Indonesia dan Merah putih di Dunia Internasional. (Puspen TNI)
bersama di tugu Cenotaph.
bersama di tugu Cenotaph.