Srikandi News

India meluncurkan kapal induk pertama

Berbagi Berita Ini Keteman

India meluncurkan kapal induk pertama buatan dalam negeri di galangan kapal Cochin di negara bagian Kerala, India selatan, hari Senin (12/08).

 

Kapal Induk INS Vikrant dengan bobot 37.500 ton ini menjalani uji coba intensif hingga 2016 sebelum resmi dimasukkan ke armada Angkatan Laut India pada 2018.


Ketika nanti sudah dipakai oleh Angkatan Laut, India akan menjadi satu dari beberapa negara di dunia yang bisa memproduksi kapal induk.
Negara lain yang memiki kemampuan ini di antaranya adalah Amerika Serikat, Inggris, Rusia, dan Prancis.
Peluncuran hari Senin menandai selesainya tahap pertama pembuatan INS Vikrant.
Kapal ini akan kembali masuk galalangan untuk menjadi proses penyelesaian.
INS Vikrant nantinya akan memiliki panjang 260 meter dan lebar 60 meter.
Proses pembuatan kapal, mulai dari desain hingga penyelesaian tahap akhir, dikerjakan di dalam negeri dengan bahan besi kualitas tinggi yang diproduksi oleh perusahaan milik negara.
RK Dhowan, wakil kepala staf Angkatan Laut India menggambarkan peluncuran INS Vikrant sebagai tonggak penting sejarah perjalanan AL India.